Karawang — Fakultas Ilmu Komputer Universitas Kartamulia Purwakarta, melalui Program Studi Sistem Informasi dan Teknik Informatika, resmi menjalin kerjasama dengan Yayasan Global Mandiri Sains yang terafiliasi dengan KKG (Kelompok Kerja Guru) dan MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) Kabupaten Karawang, 28 Mei 2025.
Penandatanganan nota kesepahaman ini berlangsung di Marketing Gallery Grand Taruma, Agung Podomoro Land, Karawang.
Kerjasama tersebut menjadi langkah strategis untuk mendukung pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Yayasan Global Mandiri Sains merupakan wadah bagi para guru Pendidikan Agama Kristen (PAK) dari tingkat TK hingga SMA di wilayah Karawang.
Salah satu poin penting dalam kerjasama ini adalah rencana pengembangan Learning Management System (LMS) untuk sekolah-sekolah Kristen yang masih belum menerapkan sistem pembelajaran daring, guna mendorong transformasi digital dalam dunia pendidikan agama.
Sebagai implementasi awal dari kerjasama tersebut, dilaksanakan kegiatan Workshop bertema “Mengenal AI untuk Meningkatkan Materi Pembelajaran PAK-BP yang Efektif”. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian kepada masyarakat yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Kartamulia Purwakarta.
Dua dosen yang menjadi narasumber dalam workshop ini adalah:
- Asep Yusapra Salim, S.T., M.Kom., Dosen Tetap dan Ketua Prodi Sistem Informasi
- Yoga Nugraha, S.T., M.T.I., Dosen Tetap Prodi Teknik Informatika sekaligus Dekan Fakultas Ilmu Komputer
Workshop ini diikuti oleh 40 guru Pendidikan Agama Kristen dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari TK hingga SMA. Para peserta dibekali dengan pengetahuan dasar tentang teknologi Artificial Intelligence (AI), serta pelatihan pembuatan video pembelajaran interaktif menggunakan Canva Pro.
Tujuannya agar guru-guru dapat menghasilkan konten pembelajaran yang menarik, edukatif, dan mudah dipahami siswa.
Melalui kegiatan ini, Fakultas Ilmu Komputer Universitas Kartamulia Purwakarta menunjukkan komitmennya dalam mendorong inovasi di bidang pendidikan, serta mempererat sinergi antara dunia akademik dan komunitas guru di tingkat daerah.***